RSSI Pangkalan Bun Terima Kunjungan Studi Tiru dari RSUD Kuala Pembuang

Feb

06

Post by
Comment:0

MMC Kobar - Pada Jumat (3/1) Rumah Sakit Umum Daerah Sultan Imanuddin (RSSI) Pangkalan Bun mendapat kunjungan dari RSUD Kuala Pembuang beserta Rombongan. Bertempat di ruang pertemuan RSSI, rombongan disambut langsung oleh Direktur Fachruddin beserta jajaran manajeman RSSI.

Plt Direktur RSUD Kuala Pembuang Ali Wardana menyampaikan bahwa kunjungan ini dalam rangka studi tiru tentang Pelayanan Dialisis yang ada di RSSI Pangkalan Bun.

"Maksud dan tujuan studi tiru kami ke RSUD Sultan Imanuddin ini untuk mengetahui lebih dalam lagi terkait Pelayanan Dialisis yang ada di RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun, baik itu dari pembangunan gedung, petugas, tarif dan lain-lain,” katanya.

"Kami beserta rombongan mengucapkan terima kasih kepada jajaran manajemen RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun yang telah bersedia menerima kami serta berbagi pengalaman mengenai Pelayanan Dialisis di RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun,” imbuhnya.

Sementara itu, Fachruddin menyampaikan terima kasih karena dipilihnya RSSI Pangkalan Bun sebagai tujuan studi tiru RSUD Kuala Pembuang. Fachruddin dalam kesempatan tersebut memaparkan profil dan juga visi misi RSSI Pangkalan Bun.

"Semoga apa yang kita berikan dan lakukan hari ini bisa bermanfaat untuk kemajuan RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun dan RSUD Kuala Pembuang. Sebagai unit pelayanan kita harus bisa memberikan yang terbaik terhadap masyarakat," pungkasnya. (rssi pbun)



Link Aplikasi