MMC Kobar – Sejak H-10 menjelang Hari Raya Idulfitri 1446 H, terhitung mulai 21 Maret hingga 31 Maret 2025, sebanyak 19.889 penumpang tercatat menggunakan transportasi udara melalui Bandar Udara (Bandara) Iskandar Pangkalan Bun, baik untuk keberangkatan maupun kedatangan.
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Kotawaringin Barat, Amir Hadi, pada Kamis (10/4), menyampaikan bahwa data tersebut dihimpun oleh personel Dishub yang bertugas di Posko Pengamanan Angkutan Lebaran Bandara Iskandar selama periode tersebut.
"Terdata sebanyak 19.889 penumpang menggunakan transportasi udara melalui Bandara Iskandar Pangkalan Bun selama arus mudik Lebaran 2025, dengan dua maskapai yang beroperasi, yaitu Batik Air dan Nam Air," jelas Amir Hadi.
Ia menambahkan bahwa kedua maskapai tersebut melayani rute penerbangan dari dan menuju Bandara Soekarno Hatta Jakarta, Bandara Ahmad Yani Semarang, serta Bandara Juanda Surabaya.
Secara rinci, jumlah penumpang yang berangkat tercatat sebanyak kurang lebih 12.323 orang, sementara penumpang yang tiba sebanyak sekitar 7.566 orang. (vgs/dishubkobar)